Pengertian Hosting adalah seperti halnya sebuah memory, jika di komputer adalah harddisk. Pasti sudah kebayang yah apa itu hosting. yang membedakan adalah hosting tempat penyimpanan data suatu website di internet, sedangkan harddisk adalah tempat penyimpanan data di komputer.

Pengertian hosting adalah layanan penyimpanan atau penampungan data-data berbasis internet yang dibutuhkan oleh sebuah website agar bisa berjalan dan berpusat pada sebuah server. Hosting dan domain bisa dikatakan saling membutuhkan. Sebelumnya sudah dibahas tentang Pengertian Domain, jenis hosting juga ada bermacam-macam.

Jenis Hosting

  1. Web Hosting
  2. Email Hosting
  3. FTP Hosting
  4. VPN Hosting

Untuk mendapatkan sebuah hosting, biasanya kita menyewa dengan harga tertentu, harga yang ditentukan juga berbeda-beda, tergantung perusahaan tempat penyewaan hosting tersebut. Tetapi juga ada tempat penyewaan hosting yang gratis, tapi pasti ada resikonya.

Hosting sendiri membutuhkan server, atau komputer yang disimpan ditempat khusus dilengkapi sistem pendingin dan hardware yang tahan panas, karena harus berkerja secara terus menerus selama 24 jam. Server hosting dilengkapi dengan koneksi internet berkecepatan tinggi agar bisa memproses semua request.


Kesimpulan

Pengertian hosting adalah sebuat tempat penyimpanan data berbasis internet yang dibutuhkan untuk sebuah website. Hosting memiliki beberapa jenis, yaitu : Web Hosting, Email Hosting, FTP Hosting, dan VPN Hosting, serta ada juga Reselles hosting. Hosting membutuhkan server komputer yang secara khusus di simpat di ruangan yang dirancang khusus juga agar bisa berjalan secara normal terus menerus selama 24 jam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.